Bagaimana Menghadapi Persaingan di Dunia Kerja? Yuk Simak Untuk Para Anak PKL/Magang

0
163

Sebagai seorang anak PKL/Magang, pastinya akan memasuki dunia kerja. Banyak sekali tantangan yang akan dihadapi ketika masuk ke dalam dunia kerja. Dunia kerja adalah sebuah persaingan dan kita wajib menjadi pemenang tanpa menjatuhkan pesaing di dunia kerja. Untuk itu kita harus segera menyikapi dengan sigap dan cekatan dalam menghadapi pesaing di dunia kerja. Bila tidak maka kamu akan merasa tertekan dengan suasana kerja yang penuh dengan persaingan. Berikut ini cara menghadapi persaingan di dunia kerja!

  1. Tingkatkan Keterampilan

Fokuslah pada apa yang menjadi keunggulan kamu. Hal ini akan mendorong kamu untuk mencurahkan energi dan upaya menghilangkan kelemahan kamu, bukan mencurahkan energi dan upaya untuk mengeluh. Untuk meningkatkan keterampilan, yang perlu kamu lakukan adalah:

  • Identifikasi keterampilan terkait pekerjaan yang belum atau kurang kamu kuasai
  • Hubungi atasan dan minta agar kamu diberi pelatihan keterampilan tersebut
  • Beri penjelasan yang bagus saat meminta pelatihan tersebut agar atasan kamu menyetujuinya
  • Ikuti pelatihan yang diijinkan oleh atasan kamu

  1. Berpikir Positif

Tanamkan di benak kamu bahwa persaingan itu bagus untuk kamu, rekan kerja, dan kinerja perusahaan. Hal ini karena persaingan akan membuat semua karyawan mengeluarkan kemampuan terbaiknya. Kemampuan terbaik tersebut untuk mengejar posisi yang lebih atas, memperoleh gaji yang lebih tinggi, mendapatkan reputasi baik, atau mendapatkan proyek yang lebih menantang. 

  1. Bekerja Melebihi Deskripsi Kerja Kamu

Persaingan adalah peluang untuk menonjolkan kinerja. Oleh karena itu, bekerja melebihi deskripsi kerja kamu adalah langkah tepat untuk tujuan tersebut. Mengerjakan tugas-tugas tambahan dari atasan lebih baik dibanding kamu membuang-buang waktu yang dimiliki saat pekerjaan kamu sudah selesai. Mintalah tugas tersebut secara tulus, bukan karena kamu mengharapkan kompensasi uang.

  1. Membina Hubungan Baik Dengan Atasan

Dalam perusahaan yang mengedepankan prestasi, peran atasan sangat penting dalam mengembangkan karier bawahannya. Binalah hubungan baik dengan atasan agar kamu memiliki hubungan profesional dan reputasi baik di mata atasan. Ini diharapkan dapat membantu kamu dalam persaingan kerja. Beberapa contoh kegiatan yang dapat membantu kamu dalam membina hubungan baik dengan atasan adalah:

  • Menyapanya saat bertemu
  • Mengerjakan tugas yang diberikannya dengan cepat, teliti, dan akurat
  • Berbicara secara sopan saat mengutarakan keinginan Anda
  • Inisiatif melaporkan perkembangan proyek yang sedang dikerjakan
  • Mengobrol dengan dia di saat rehat

 

  1. Tetap Fokus Kerja

Teman kerja yang suka saingan pastinya akan selalu mencari perhatianmu. Mereka adalah tipe orang yang selalu ingin diperhatikan oleh semua orang. Itulah mengapa dengan tidak menghiraukannya pasti bisa membuat mereka merasa kesal sendiri. Kamu tidak perlu memberikan perhatian dan cukup fokus pada pekerjaanmu di kantor. Jika memang ada keperluan, kamu bisa melakukan interaksi seperlunya saja. Agar kamu bisa fokus dan tidak kepikiran dengan teman kerja yang suka saingan lebih baik mencoba meningkatkan skill.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here