Menjadi anak magang atau PKL di kantor pastinya cukup membuat jantung berdebar setiap hari, apalagi di minggu minggu pertama masuk. Bingung mau apa, mikir ini dan itu. Mulai memikirkan kecocokan tempat magang, rekan kerja dan juga memikirkan apakah mampu diri sendiri mengerjakan pekerjaan yang diberikan. Dan, itu hal yang sangat wajar bagi kita yang akan magang atau PKL. Tentunya kita harus menunjukan sisi terbaik kita kepada rekan kerja atau atasan kita di tempat magang atau PKL. Selain menghindari momen canggung dengan rekan kerja dan atasan, juga supaya kamu nyaman dan cepat untuk beradaptasi di sana.  

Dan, ini dia tips agar kamu bisa survive di kantor saat menjadi anak magang atau PKL

1.Berpakain yang baik dan benar

Menjadi anak magang atau PKL haruslah berpakaian yang sopan dan enak dilihat. Memang setiap orang memiliki fashionnya masing-masing. Tapi alangkah baiknya untuk kamu yang sedang magang atau PKL janganlah memakai pakaian yang mencolok. Gunakan pakaian yang sebisa mungkin sama dengan rekan kerja di kantor. Jangan sampai juga kamu salah dalam berpakaian, itu akan sangat berdampak buruk dan membuatmu bete seharian. Jadi sesuaikan saja ya!

2.Bersikap sopan dan menghormati semua orang

Menjadi anak magang atau PKL tentunya haruslah menjaga sopan santun, etika dan tata krama. Karena kamu juga membawa nama sekolah atau kampus ke tempat magang kamu. Rekan kerja dan atasan pastinya akan membawa nama sekolah atau kampus jika kamu bersikap tidak baik selama magang atau PKL. Jangan juga kamu meremehkan pekerjaan orang lain atau pekerjaaan yang diberikan kepadamu. Jadilah pribadi yang positif yang membuat kantor menjadi nyaman.

  1. Antusias dalam menawarkan bantuan

Setiap orang tentunya sangat senang jika dibantu. Terlebih lagi jika orang tersebut memiliki banyak pekerjaan. Tapi, membantu pun ga harus soal pekerjaan lho, hal hal sederhana pun bisa menjadi sebuah bantuan. Misalnya, membantu menahan pintu ruangan saat ada yang lewat, menekan tombol lift yang dituju. Jika memang tidak ada yang membutuhkan bantuan, coba kamu berinisiatif bertanya atau menawarkan seperti “ada yang bisa saya bantu, bu?”. 

  1. Pencitraan

Bukan maksudnya mrnjadi munafik ya. Tapi, pencitraan atau image pun perlu banget untuk membangun kesan kamu terhadap orang baru. Buatlah sebuah citra yang baik di dalam diri kamu seperti datang lebih pagi dari yang lainnya, mengerjakan pekerjaan dengan teliti dan rapi, pulang sedikit lebih lama dari yang lainnya. Hal seperti ini bisa membuat kamu dinilai menjadi orang yang berdedikasi terhadap pekerjaan.    

  1. Jangan terlalu banyak berbicara

Karena masih anak baru di kantor dan belum mengetahui seluk beluk kantor, ada baiknya jika kamu tidak usah banyak bersuara dan menjadi pendengar saja. Jangan sampai ikut ikutan bergosip dengan yang lain dan padahal kamu tidak tau yang sebenarnya seperti apa.

Nah, itu dia beberapa tips mengenai survive di tempat magang atau PKL, semoga kamu bisa menerapkan nya dan kamu menjadi anak magang atau PKl yang disukai oleh rekan kerja dan atasan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here